Berita Terbaru

Trend Minggu Ini

Advertisement

Iklan 300x250

Lima Cara mudah untuk mengurangi makan

Apakah Anda merasa kesulitan untuk mengikuti aturan makan dalam diet Anda? Semua orang yang menjalani diet pasti pernah merasakan sulitnya mengurangi makan dan patuh pada aturan porsi makan dalam diet. Namun jangan khawatir, berikut Real Age memberikan beberapa cara mudah agar Anda bisa mengontrol selera makan Anda.

1. Ganti gelas
Terdengar aneh, namun bisa dicoba. Pilihlah gelas yang tinggi dan kecil, alih-alih gelas yang pendek dan lebar. Penelitian menunjukkan bahwa orang yang menggunakan gelas kecil dan tinggi minum sekitar 25 - 30% lebih sedikit. Lakukan hal yang sama dengan piring dan mangkok Anda.

2. Letakkan makanan di dapur
Orang yang menghidangkan makanan di dapur, kemudian memakannya di ruang makan mengonsumsi makanan 14% lebih sedikit daripada mereka yang menghidangkannya di meja makan.

3. Perbesar ukuran makanan Anda
Anda bisa merasa kenyang dan makan lebih sedikit dengan membuat makanan Anda tampak besar. Bagaimana caranya? Misalkan saat Anda membuat hamburger, maka potong isi hamburger, seperti mentimun, tomat, bawang bombay, dan lainnya dengan ukuran besar. Kemudian ketika Anda menumpuknya, hamburger Anda akan terlihat besar. Padahal porsi yang Anda makan tetap sama. Dengan cara ini Anda bisa merasa lebih kenyang.

4. Fokus saat makan
Jangan lagi makan sambil melakukan hal lain, seperti menonton televisi, mengendarai mobil, ngobrol, bermain telepon genggam, dna sebagainya. Duduk dan berfokuslah untuk makan. Dengan begitu Anda akan merasa lebih kenyang dan tidak ingin menambah makanan lagi.

5. Menimbang berat badan setiap hari
Mungkin terdengar merepotkan, namun ini adalah cara agar Anda tetap fokus pada diet Anda dan melihat perkembangan berat badan Anda. Ini juga akan meningkatkan semangat Anda untuk tetap menjalankan diet setiap hari.

Itulah beberapa cara sederhana yang bisa Anda lakukan untuk mencegah Anda merusak diet atau makan banyak. Selamat mencoba!

Sumber : MERDEKA.com

Tidak ada komentar:

Berikan Tanggapan Anda

Blog ini DOFOLLOW Silahkan berkometar sesuai artikel yang nyepam langsung di banned